2011/02/25

KATAKANLAH


Seringkali kita memperlakukan orang-orang yang kita kasihi apa adanya. Mungkin kita terjebak rutinitas kehidupan dan pekerjaan sehari-hari, sehingga kita mengabaikan kesempatan untuk berbagi perasaan. “Ia tahu saya mengasihinya,” kita sering mengatakannya kepada orang yang kita sayang.
Mungkin Anda dibesarkan dalam keluarga yang tak pernah mengungkapkan perasaan-perasaan yang penuh kasih dan positif dengan kata-kata, sehingga anda tidak tahu apa yang harus diucapkan. Mungkin Anda takut berkata salah, atau takut tak dapat mengatasi emosi saat mengungkapkan perasaan. Hal itu tidak menjadi masalah, bahkan jika anda menangis sekalipun.
“Katakanlah dengan bunga!” Mungkin itu cara anda mengungkapkan kasih kepada seseorang yang istimewa. Atau, mungkin Anda mengirim sebuah kartu yang dipilih dengan cermat. Ibu saya menyukai coklat, maka pada kesempatan-kesempatan khusus saya sering memberinya coklat, disertai sebuah kartu. Ia menghargai tanda-tanda cinta ini, tetapi selama bertahun-tahun saya belajar untuk tidak membiarkan kartu atau bingkisan itu menggantikan saya dalam menyampaikan apa yang sesungguhnya saya saya rasakan di hati. Saya tetap perlu mengungkapkan kata-kata, “Saya sayang mama.”
Setiap orang butuh mendengar kata-kata tentang kasih. Dalam buku “Kidung Agung karya Salomo,” para kekasih sering menggunakan istilah-istilah yang menyatakan rasa sayang ketika berbicara satu sama lain.
Mulai Saat ini, katakanlah kepada seseorang yang istimewa dihati Anda “Saya mencitaimu atau Saya sayang kepadamu,” tidak hanya dengan coklat atau bunga, tetapi juga dengan kata-kata.--->ABS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar